WeCreativez WhatsApp Support
Silakan Pilih Tim Support Kami sesuai Kebutuhan Anda, Dengan Senang Hati Kami Melayani Anda.
Hi, how can I help?

KARAT DAN KOROSI 2020

KARAT DAN KOROSI 2020 1

KARAT DAN KOROSI

Karat merupakan oksidasi suatu logam. Sedangkan, korosi merupakan degradasi suatu logam. Peristiwa karat dan korosi pada besi diartikan sebagai sebuah kondisi dimana besi mengalami oksidasi dan degradasi sehingga akan memunculkan kotoran hasil korosi yang berwarna kuning atau kecokelatan dan berbau. Besi yang sudah berusia tua atau terlalu sering terkena air akan mengalami perubahan warna dan berkarat. Karat pada besi akan menyebabkan warna besi berubah menjadi kemerahan atau kecokelatan, serta tekstur permukaannya akan menjadi kasar.Bahkan kalau karat pada besi sudah terlalu lama, maka besibisa berlubang atau patah.

Nah, biasanya orang tua akan memberitahu kita untuk tidak menyentuh benda-benda yang sudah berkarat ini.Dikhawatirkan, besi yang berkarat nantinya bisa menyebabkan tetanus kalau kulit kita tidak sengaja tergores dan terluka karena karatnya. Wah, karena karat, permukaan besi yang tadinya bersinar dan halus, jadi bertekstur kasar dan tidak lagi bersinar. Kalau karat pada besi belum terlalu parah, biasanya karat bisa dihilangkan dengan cara atau cairan tertentu. Namun kalau karat yang ada di permukaan besi sudah terlalu parah, maka hal ini akan merusak besi, sehingga tidak bisa lagi diperbaiki. Bagaimana proses karat pada besi bisa terjadi, hingga menyebabkan besi rusak, yuk!

Karat dan Korosi Berasal Dari Paparan Oksigen dan Air

KARAT DAN KOROSI 2020 2

Besi yang ada di luar ruangan dan selalu terpapar oksigen maupun air akan lebih mudah berkarat dibandingkan dengan besi yang ada di dalam rumah.Karat punya nama ilmiah, yaitu oksida besi, yang hanya terjadi pada dua jenis logam, yaitu besi dan baja.Karat merupakan proses perubahan kimia yang terjadi secara alami dan menyebabkan korosi atau perusakan pada permukaan logam.

Nah, ada dua hal yang bisa menyebabkan logam menjadi berkarat, yaitu udara dan air. Inilah sebabnya, besi yang ada di luar ruangan dan sering terpapar udara dan air akan lebih mudah berkarat jika dibandingkan dengan besi yang tidak terkena air dan udara. Akibat dari paparan ini, besi akan berubah warna menjadi kemerahan atau kecokelatan, yang kita sebut berkarat. Namun ada juga karat yang membuat besi berubah warna jadi kehijauan, yang biasanya terjadi pada besi yang terpapar klorida, yang biasa terlihat pada kapal karam di dasar laut.

Karat dan Korosi Berasal Dari Reaksi Kimia

KARAT DAN KOROSI 2020 3

Karat yang dialami oleh logam, seperti besi dan baja terjadi karena adanya reaksi kimia yang disebut proses elektrokimia atau korosi, yang menyebabkan kerusakan di permukaan besi.Proses karat ini melibatkan tiga hal, yaitu zat besi, air, dan oksigen.Saat air mengenai besi, maka air akan tercampur dengan karbon di udara yang kemudian membentuk asam karbonat.Asam yang terbentuk ini akan membuat zat besi pada logam menjadi larut.

Sedangkan sebagian air akan mulai terurai jadi dua komponen yang berbeda, yaitu hidrogen dan oksigen. Nah, hidrogen dan oksigen yang tercampur dengan atom pada besi inilah yang kemudian menyebabkan karat muncul di permukaan besi. Akibat dari proses ini, maka terbentuklah senyawa kimia baru yang membentuk oksida besi atau karat.

Pencegahan Karat dan Korosi

Karena oksigen dan air bisa menyebabkan karat, maka agar besi tidak mudah berkarat. Cara yang bisa dilakukan adalah mengurangi paparan dua zat itu pada besi. Caranya bisa dengan melapisi besi menggunakan cat khusus besi, agar permukaan besi tidak langsung terkena paparan udara dan air.

Kalau kamu punya benda kecil yang terbuat dari besi, maka agar tidak cepat berkarat adalah meletakkan di tempat kedap udara setelah digunakan. Hal ini bisa mengurangi risiko karat pada besi, karena udara juga mengandung partikel air yang bisa menyebabkan karat pada besi. Karat dan korosi akan terus menerus menggerogoti besi, sehingga membutuhkan pemeliharaan. Berikut adalah cara ampuh melunturkan karat dan korosi:

1. Pencegahan Karat dan Korosi dengan Cairan Asam

KARAT DAN KOROSI 2020 4

Cairan asam yang dapat melunturkan karat dan korosi pada besi seperti cuka apel, cairan lemon atau jeruk nipis, fosfat atau asam klorida, cairan dari kentang, dan minuman soda. Caranya dengan merendam besi ke dalam salah satu cairan asam diatas. Semakin lama merendam, karat dan korosi akan semakin hilang.

2. Pencegahan Karat dan Korosi dengan Pasta

KARAT DAN KOROSI 2020 5

Pasta juga dapat melunturkan karat dan korosi pada besi. Beberapa pasta tersebut seperti pasta soda kue, dan pasta dari hidrogen peroksida dengan cream of tartar. Cara melunturkannya dengan mengoleskan pasta tersebut ke besi yang mengalami karatan dan korosi. Kemudian gosok dan bersihkan.

3. Pencegahan Karat dan Korosi dengan Abrasi Mekanik

KARAT DAN KOROSI 2020 6

Abrasi mekanik seperti gerinda listrik atau pengamplas listrik dapat melunturkan karat dan korosi. Caranya dengan memasang gerinda listrik dengan piringan kasar yang tersedia. Kemudian, gilas karat menggunakan piringan terbesar dan terkuat. Amankan bahan berkarat dan berkorosi sehingga tidak bergerak saat menggilas bersih karatnya. Hidupkan gerinda listrik dan gosokkan piringan berputar pada karat secara perlahan tapi kuat. Lalu, gunakan amplas listrik untuk menyelesaikan pembersihan karat.

4. Pencegahan Karat dan Korosi dengan Elektrolisis

KARAT DAN KOROSI 2020 7

Elektrolisis dapat juga melunturkan karat dan korosi pada besi. Caranya dengan menyiapkan cairan elektrolisis. Kemudian, gunakan sepotong baja yang tidak terpakai sebagai anoda. Hubungkan terminal negatif (warna hitam) dari baterai pengisi daya/aki ke bagian bebas karat dari objek yang berkarat tersebut untuk koneksi yang bagus. Selain itu, hubungkan terminal positif berwarna merah dari aki mobil ke anoda. Colokkan aki dan nyalakan. Cabut aki mobil dan lepaskan timah dari objek Anda.

5. Pencegahan Karat dan Korosi dengan Bahan Kimia Komersial

KARAT DAN KOROSI 2020 8

Bahan kimia komersial dapat melunturkan karat dan korosi pada besi. Caranya dengan menyiapkan bahan kimia penghilang karat seperti Evapo-rust, Metal Rescue Rust Remover Bath (aman untuk cat, plastik, dan kulit), Acid Magic, The Works (20% HCL, asam klorida), The Works Basic (9.5% HCL, asam klorida) dan WD-40 (minyak ringan). Oleskan atau semprotkan larutan kimia tersebut pada besi yang terkena karat dan korosi. Lalu, bilas dengan air dan keringkan. Setelah kering, gosok setiap karat yang tersisa. Ulangi proses tersebut jika diperlukan.

 

Info selanjutnya klik link: https://niagakita.id/

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *